TNews,BUOL- Bupati Buol Terpilih H. Risharyudi Triwibowo mengungkapkan dalam 100 kedepan ada beberapa program yang akan dijalankan.
“Dalam 100 hari kedepan ini, kami akan memprioritaskan Upaya peningkatan jadwal penerbangan wings air rute Buol- Pal, serta mengusulkan nama bandara menjadi bandara Pogogul Karim Mbow,”ujarnya saat memberikan sambutan dalam rapat Paripurna Serah terima jabatan di Gedung DPRD Buol, Rabu (05/03/2025).
Dia juga menyebutkan bahwa, program prioritas lainnya adalah meningkatkan mutu Pendidikan dan melestarikan adat dan budaya Kabupaten Buol.
“Termasuk melanjutkan pembangunan kampus Universitas Karim Hanggi, membangun Balai Latihan Kerja (BLK) untuk pelatihan keterampilan, serta menguatkan kelembagaan kerajaan Buol untuk melestarikan adat dan budaya setempat,”bebernya
Bupati juga menyoroti beberapa tantangan yang dihadapi daerah, termasuk efisiensi anggaran yang diberlakukan pemerintah pusat melalui Instruksi Presiden (Inpres) 1 Tahun 2025.
“ Saya berharap hal ini dapat menjadi pemicu bagi seluruh aparatur pemerintah dan masyarakat untuk bekerja lebih efektif dan efisien, serta berkolaborasi dalam menyelesaikan permasalahan daerah,” ujarnya
Lanjutnya, Bupati juga akan mendukung penuh program pengentasan kemiskinan ekstrem, pengendalian inflasi, peningkatan investasi, penguatan infrastruktur, dan transformasi digital
“Selain itu, kami mendukung penguatan sektor pertanian, ketahanan pangan, dan pengelolaan lingkungan hidup,”ungkapnya
Bupati juga mengajar seluruh pihak untuk bersatu, bekerja bersama, dan berkolaborasi dalam pembangunan Buol.
“Tidak ada lagi sekat di antara kita, yang ada adalah kebersamaan. Mari kita wujudkan Buol yang lebih hebat, maju, dan berbudaya,” pungkasnya
(Din)