TNews,BUOL-Polsek Bunobogu, yang dipimpin oleh Kasubsatgas Iptu Zulkifar, melakukan patroli malam ke Kantor Panwascam Bunobogu pada Rabu (25/09/24). Kegiatan patroli ini bertujuan untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif selama berlangsungnya tahapan Pilkada Serentak 2024 di wilayah Kabupaten Buol, khususnya Kecamatan Bunobogu.
Patroli yang dilakukan oleh Subsatgas Polsek Bunobogu merupakan upaya untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap terjaga. Terlebih lagi, saat ini tengah berlangsung tahap kampanye Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Buol.
“Patroli ini adalah bagian dari upaya kami untuk menciptakan Pilkada Serentak 2024 yang aman dan kondusif di Kabupaten Buol, khususnya di Kecamatan Bunobogu. Kami ingin memastikan situasi Kamtibmas tetap aman, terkendali, dan kondusif di wilayah hukum Polsek Bunobogu, terutama saat memasuki tahapan kampanye,” jelas Kasihumas Polres Buol, Ipda Ridwan, S.IP.
Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat dan pihak terkait untuk bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif ini.
“Mari kita bersama-sama menjaga dan memelihara situasi Kamtibmas yang kondusif. Semoga pada tahapan berikutnya kondisi ini tetap terjaga dengan kerjasama semua pihak yang terlibat dalam Pilkada Serentak serta seluruh elemen masyarakat di Kabupaten Buol. Jika ada permasalahan, mari kita selesaikan dengan baik agar tidak menimbulkan gangguan Kamtibmas,” tambahnya.