Sekda Buol Launching Gerakan Pemuda Subuh Berjamaah di Masjid Agung

TNews,BUOL- Sekretaris Daerah (Sekda) Buol Dadang Hanggi Launching gerakan Pemuda Subuh berjamaah di masjid Agung, Sabtu (12/04/2025).

Dalam sambutannya, Sekda Buol menyampaikan rasa syukur atas rahmat dan ridho Allah SWT yang memungkinkan terselenggaranya kegiatan sholat subuh berjamaah.

Bacaan Lainnya

“Pada kesempatan yang baik ini, marilah bersama-sama kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT sehingga kita dapat berkumpul dalam rangka sholat subuh secara berjamaah,” ucapnya.

Dia menjelaskan bahwa gerakan pemuda Subuh Berjamaah merupakan inisiatif yang digagas oleh Pemerintah Daerah Buol sebagai kegiatan kepemudaan berbasis masjid yang pertama kali diselenggarakan di daerah tersebut.

“Program ini bertujuan untuk mendorong para pemuda agar memiliki kesadaran beragama dan pengetahuan agama yang baik,”jelasnya

“Melalui kegiatan ini, kita akan memulai secara konkrit salah satu aksi keagamaan bagi pemuda, menumbuhkan kesadaran untuk bersama-sama menunaikan ibadah, serta menghadirkan pemuda yang memiliki pengetahuan agama dan terhindar dari hal-hal negatif,”lanjutnya

Tambahnya, program ini juga sejalan dengan upaya Dinas Kepemudaan dan Kebudayaan Kabupaten Buol dalam menggagas Gerakan Emas 2045.

“Ini adalah sebuah visi untuk mempersiapkan generasi pemuda-pemudi yang diharapkan menjadi pemimpin yang aktif, spiritual, semangat, dan energik di masa depan,”tuturnya.

Sekda Buol juga menekankan bahwa kegiatan ini selaras dengan visi dan misi Pemerintah Daerah Kabupaten Buol tahun 2024-2029, yakni “BUOL AGAMA” dengan misi menjalankan pembangunan bertakwa pada pengembangan sumber daya manusia berkualitas, yang berlandaskan pada penguatan kesehatan, pendidikan, dan masyarakat yang berkarakter Tuhan Yang Maha Esa.

“Hal ini merupakan bentuk pengembangan dalam pencapaian visi Generasi Emas menuju Indonesia 2045, yang memiliki karakteristik energik, aktif dan spiritual, saya berharap kegiatan seperti ini akan berkelanjutan,”pungkasnya

Din

Pos terkait

Tinggalkan Balasan