Pemkab Buol Ajak Masyarakat Jaga Etika Politik dalam Pilkada 2024

TNews,BUOL– Pemerintah Daerah Kabupaten Buol menyelenggarakan Sosialisasi Pemantapan Etika dan Budaya Politik di Aula Hotel Surya Wisata pada Selasa (15/10/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman masyarakat tentang pentingnya etika dalam politik menjelang Pilkada Serentak 2024.

Sekretaris Daerah Kabupaten Buol, Dadang, S.H., M.H., dalam sambutannya menyampaikan, “Kegiatan ini sangat penting dalam menghadapi perkembangan sosial politik, terutama jelang Pilkada. Kami berharap kegiatan ini bisa membekali masyarakat dan pelaku politik dengan pemahaman untuk menjalankan politik yang santun dan berbudaya.”

Acara dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Sulawesi Tengah, Drs. Arfan, M.Si., Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Buol, Drs. Mansyur Hentu, dan Ketua Bawaslu Kabupaten Buol, Karianto, S.Sos. Sekitar 60 peserta hadir, terdiri dari tokoh masyarakat, tokoh agama, perwakilan partai politik, mahasiswa, dan insan pers.

Dalam pemaparannya, Dadang mengulas hasil Pemilu Legislatif Februari 2024, di mana Kabupaten Buol berhasil mengirimkan 25 wakil rakyat ke parlemen, termasuk 9 perempuan. Ia juga menyebutkan bahwa setiap partai politik pemenang kursi menerima bantuan dana Rp11.045 per suara, tertinggi di Sulawesi Tengah.

Sementara itu, Drs. Arfan, M.Si. memberikan materi tentang peran Kesbangpol dalam menjaga nilai etika dan budaya politik, sementara Karianto, S.Sos. membahas pentingnya menjaga etika dalam pelaksanaan Pilkada.

Sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dan pelaku politik di Kabupaten Buol untuk menjalankan politik yang santun dan berbudaya, serta menciptakan suasana kondusif menjelang Pilkada Serentak 2024. Dukungan seluruh elemen masyarakat diperlukan untuk mensukseskan Pilkada yang beretika dan demokratis.

Din

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *